Sibolga – Kesebelasan Murai Ujung (MU) FC, juara 1 turnamen sepakbola antar klub U-14 se Kota Sibolga memperebutkan piala Walikota Sibolga 2018,Jumat (30/11).
Disusul Tiger FC sebagai juara 2, PS Disdikbud juara 3 dan Yogiku FC juara 4. Sementara itu, PO. ODE dinobatkan sebagai tim fair play.
Walikota Sibolga Syarfi Hutauruk menyampaikan rasa bangga melihat prestasi yang diraih pelajar asal Kota Sibolga pada beberapa even olahraga hingga tingkat internasional.
Dia melihat, pada pertandingan final turnamen sepakbola U-14 ini, permainan para atlet mengalami perkembangan yang baik. “Tahun depan akan kita buat turnamen serupa dengan hadiah yang lebih besar lagi,” imbuhnya.
Sementara itu, Danrem 023/KS Kolonel Mohammad Fadjar diwakili Kapenrem Mayor Arm Ojak Simarmata mengatakan semangat olahraga, jiwa sportifitas dan rasa tanggung jawab harus ditumbuhkan sejak usia dini.
“Pembinaan cabang olahraga sepakbola juga diharapkan dilakukan sejak usia dini, sehingga mereka terhindar dari kenakalan remaja,” ujarnya. (Dod)