Semangat Gotong Royong Bersihkan Lingkungan Bersama TNI di Dairi

bersihbersih
Babinsa Ramil 04/TL, Sertu JP. Berutu melaksanakan kegiatan gotong royong di Desa Lau Sireme, Kecamatan Tiga Lingga, Kabupaten Dairi, Jum’at (6/3/2020).

SmartNews, Dairi – Babinsa Ramil 04/TL, Sertu JP. Berutu melaksanakan kegiatan gotong royong di Desa Lau Sireme, Kecamatan Tiga Lingga, Kabupaten Dairi, Jum’at (6/3/2020).

Sasaran dari kegiatan ini berfokus pada pembersihan parit yang berada di kanan kiri jalan protokol lintas Desa Lau Sireme.

Bacaan Lainnya

Selain itu, gotong royong juga dilakukan disekitar lingkungan sekolah SMP Negeri 2 Tiga Lingga sebagai bentuk cerminan dan contoh kepada masyarakat sekitar.

Kegiatan gotong royong ini bertujuan untuk mendukung program Pemerintah Kabupaten Dairi dalam rangka menciptakan desa yang bersih, indah, dan sehat.

Kepala Desa Lau Sireme Bilmar Sagala turut hadir dalam kegiatan gotong royong ini.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada pihak TNI, Wakasek SMP Negeri 2 Tiga Lingga, dan seluruh warga masyarakat yang hadir dalam mendukung kegiatan gotong royong pada kesempatan ini serta para siswa/i SMP Negeri 2 Tiga Lingga,” kata Bilmar.

Kades Lau Sireme melalui kegiatan ini mengimbau kepada warga agar menjaga kebersihan lingkungan masing-masing dan selalu peduli terhadap lingkungan sekitar serta meningkatkan hubungan kerjasama antara pemerintah dengan masyarakat.

 

Pengirim: Penrem 023/KS
Editor: Arif Tri Pujasakti

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *