SmartNews, Tapanuli – Untuk meningkatkan disiplin prajurit terutama tertib berlalu lintas dalam berkendaraan, Yonif 123/Rajawali melakukan pengecekan kendaraan bermotor di seluruh Kompi jajaran, pada Jumat (15/5/2020).
Pengecekan ini memang berbeda dari biasanya, kali ini dilaksanakan dari rumah ke rumah untuk menghindari personel berkumpul dalam mendukung pencegahan penyebaran Covid-19 sesuai dengan protokol kesehatan.
Kapenrem 023/KS, Mayor Arh Keles Sinaga dalam keterangan tertulis, menjelaskan, kegiatan merupakan upaya satuan dalam rangka pengamanan personel dan materil untuk mencegah terjadinya pelanggaran/kecelakaan lalu lintas, serta tertib administrasi kendaraan.
“Selain melaksanakan pengecekan secara fisik kendaraan, juga dilaksanakan pengecekan kelengkapan surat-surat seperti STNK, SIM serta Kartu Tanda Anggota (KTA), agar setiap prajurit tertib administrasi dan tertib dalam berlalu lintas,” pungkasnya. (rilPenrem023)