Waspada! Ahli Ungkap 5 Tempat Ini Berisiko Tinggi Penularan Corona di Kantor

coronavirus 4841735 1280
FOTO: Ilustrasi Penyebaran Corona. (Pixabay)

SmartNews, Tapanuli – Tanpa disadari, ternyata ada beberapa tempat yang berisiko tinggi penularan Corona di kantor.

Dilansir detikcom, Rabu (9/9/2020), Dr Tomasz George, kepala ilmuwan di ViraxCare, mengungkapkan beberapa hotspot atau tempat yang paling rentan menularkan virus Corona COVID-19 di kantor. Ternyata salah satunya adalah toilet yang disebut berisiko tinggi penularan Corona.

Bacaan Lainnya

Ini 5 tempat yang disebut paling tinggi risiko penularan Corona.

1.Toilet

Toilet disebut menjadi salah satu tempat yang berisiko tinggi penularan Corona di kantor. Penggunaan masker di kamar mandi sangat penting, bisa jadi ada penularan dari aerosol saat seseorang yang terinfeksi Covid-19 menyiram feses mereka tanpa menutup toilet.

Partikel-partikel dari feses bisa saja menyebar sekitar 1 meter dari toilet. Hal ini diyakini sama menularnya dengan penularan rute lain.

Jadi, pastikan juga untuk selalu menutup toilet sebelum menyiram feses. Cuci tangan hingga bersih selama 20 detik usai menggunakan fasilitas toilet umum.

2.Ruang terbatas

Penularan virus Corona menjadi rentan terjadi di ruangan terbatas seperti lift.  Perusahaan sebenarnya harus membatasi jumlah orang dalam ruangan yang kecil dan masker perlu selalu dipakai.

Selain itu, memastikan ventilasi yang memadai juga penting untuk mencegah risiko penularan Corona melalui udara. Virus Corona yang bertahan di udara, penyebarannya juga bisa dibantu oleh AC.

3.Dapur kantor

Sederet peralatan di dapur kantor juga berisiko menularkan Corona. Maka dari itu, mesin kopi dan peralatan yang dipakai bersama bisa secara tidak sadar membuat risiko penularan Corona semakin tinggi.

Sehingga baiknya untuk langsung membersihkan peralatan bersama maupun pribadi setelah digunakan. Cuci atau bersihkan tangan sebelum dan sesudah menggunakan peralatan dapur.

4.Tombol lift

Tombol lift berisiko tinggi penularan Corona karena paling sering disentuh. Bila virus Corona terdapat dalam permukaan tombol lift dan secara tidak sadar kamu menyentuh bagian hidung, mulut, maupun mata, tentu berisiko tertular Corona.

Pastikan untuk mengantisipasi hal ini dengan menggunakan sarung tangan saat menyentuh lift, atau selalu memakai hand sanitizer bila tidak sempat mencuci tangan. Namun, cuci tangan dengan air mengalir selama 20 detik lebih disarankan.

5.Gagang pintu

Gagang pintu juga dapat menularkan virus Corona Covud-19 karena dipakai banyak orang. Seseorang bisa menghindarinya dengan menggunakan ‘kait pegangan’ untuk menghindari tangan langsung menyentuh gagang pintu. (red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *