SNT, Tapsel – Polres Tapanuli Selatan (Tapsel) menggelar lomba memancing ikan, Minggu (27/6/2021). Kegiatan ini dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara Ke-75.
Selain Kapolres Tapsel, AKBP Roman Smaradhana Elhaj, dan para pejabat utama (PJU), peserta lomba memancing ini juga dihadiri oleh Anggota TNI, ASN Pemkab Tapsel dan masyarakat.
Lomba memancing ini bertempat di kolam ikan yang berada di Markas Komando Batalyon C Sat Brimob Polda Sumut. Pesertanya sebanyak 180 orang.
Dalam lomba memancing ini, juaranya mendapatkan ikan terbesar. Ada tiga orang juara dalam kategori ini. Selanjutnya juara kategori total terberat. Ada tiga orang peserta yang juga jadi juaranya.
“Selama kegiatan perlombaan memancing, para peserta tetap memperhatikan protokol kesehatan yang dianjurkan pemerintah seperti mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak dan menghindari kerumunan,” ujar AKBP Roman Smaradhana Elhaj.
Kepada peserta yang meraih juara, hadiahnya diserahkan oleh Kapolres Tapsel. (ren/ril)