SNT, Sibolga – Personel Polres Sibolga melaksanakan Blue Light Patrol dan Pam Sholat Tarawih di masjid masjid yang ada di wilayah hukumnya.
Kapolres Sibolga, AKBP Taryono Raharja melalui Kasi Humas, AKP R.Sormin menerangkan bahwa sejak pemerintah menetapkan 1 Ramadhan 1443 H jatuh pada Minggu (3/4/2022), kegiatan Blue Light Patrol dan Pam Sholat Tarawih langsung dilaksanakan.
“Kegiatan tersebut kita laksanakan untuk mengantisipasi gangguan keamanan selama bulan suci Ramadhan dan untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif,” kata Sormin dalam keterangan tertulis diperoleh, Rabu (13/4/2022).
Sormin menerangkan, kegiatan tersebut dilaksanakan menindaklanjuti arahan Kapolda Sumut Irjen Pol Panca Putra Simanjuntak dalam menyambut bulan Suci Ramadhan untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif.
Dijelaskan, dalam patroli tersebut mengerahkan 81 orang petugas gabungan terdiri dari Polri sebanyak 23 orang, Anggota TNI 10 orang, Satpol PP 16 orang, petugas Dishub 16 orang dan BPBD sebanyak 16 orang.
“Dalam patroli tersebut petugas mengedepankan tindakan preemtif, preventif dan humanis mengajak seluruh masyarakat untuk bersama sama menjaga situasi keamanan dan ketertiban yang kondusif serta tetap menjaga protokol kesehatan dan menjaga toleransi beragama sehingga tidak ada tindakan tindakan yang dapat merusak persaudaraan kebangsaan di Negara Republik Indonesia ini,” jelas Sormin. (snt/ril)