SNT, Nias – Basarnas Nias melakukan pencarian terhadap 2 orang warga yang hilang terbawa arus saat hendak menyeberangi sungai Nalawo, Kecamatan Bawolato, Kabupaten Nias, Sumatra Utara, Selasa (19/4/2022).
Kakansar Nias, M.Agus Wibisono mengatakan kedua korban bernama Atifina Laia (70), dan cucunya bernama Tina Laia (4) warga Desa Nalawo, Kecamatan Bawolato, Kabupaten Nias.
Baca Juga: Seorang Pemancing Hilang Terseret Ombak di Nias Selatan
Berdasarkan keterangan diterima Basarnas Nias, kedua korban pulang dari kebun pada pukul 17.30 WIB, dan secara bersama-sama menyebrangi sungai yang mulai berarus dengan menggunakan rakit.
“Akibat derasnya arus sungai membuat rakit terbalik. Keduanya terlepas dan hanyut terbawa arus sungai,” kata Agus Wibisono dalam keterangan tertulis diterima, Selasa malam.
Baca Juga: Basarnas Nias Evakuasi ABK KM Seroja yang Terombang-ambing di Laut
“Pencarian terhadap korban telah dilakukan oleh keluarga korban dan masyarakat, koramil, polsek, dan aparat kecamatan, namun hingga laporan diterima, kedua korban belum ditemukan,” jelasnya.
Hingga akhirnya kejadian itu dilaporkan ke Basarnas Nias oleh Sekcam Bawolato, Sonahia, untuk melakukan pencarian kedua korban.
Baca Juga: Seorang Ibu Rumah Tangga Hanyut di Sungai Oyo Nias Utara
“Kita sudah memberangkatkan Tim Rescue berjumlah 5 orang untuk melakukan pencarian,” jelas Wibisono dengan kondisi cuaca mendung berawan. (snt/ril)