Rantau Prapat – Bawa narkoba saat berkunjung ke Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II A Rantau Prapat, Sumatera Utara, Rahmad Dana (36) warga Jalan Manaf Lubis, Lorong Prabot, Kecamatan Rantau Utara, ditangkap Sipir Lapas.
Rahmad ketahuan membawa sabu-sabu dan 3 butir pil ekstasi. Narkoba tersebut diselipkan pada sepatunya. Sial bagi Rahmad, niat untuk meloloskan narkoba tersebut untuk diserahkan ke seseorang warga binaan Lapas digagalkan Sipir Lapas.
Kabid Humas Polda Sumut AKBP Tatan Dirsan Atmaja membenarkan penangkapan seorang pengunjung yang kedapatan membawa narkoba jenis sabu-sabu dan pil ekstasi.
“Benar, ada seorang pengunjung atau pembesuk kedapatan bawa narkotika jenis sabu dan ekstasi. Barang bukti diselipkan tersangka dalam sepatunya,” ujar Tatan Dirsan Atmaja, kemarin.
Tatan menjelaskan, untuk pemeriksaan lanjut, tersangka sudah dibawa ke Sat Reserse Narkoba Polres Labuhan Batu untuk pengembangan kasus tersebut.
“Tersangkanya sudah diserahkan ke Sat Reserse Narkoba Polres Labuhan Batu untuk pengembangan. Situasi Lapas aman dan terkendali,” ucap Tatan. (tribratanews)