Sibolga – Seminggu jelang Pemilu Serentak 2019 pada 17 April mendatang, Polres Sibolga memperketat pemantauan situasi Kamtibmas di wilayah hukumnya di 4 kecamatan dan 17 kelurahan.
Hal itu diungkapkan Kasubbag Humas Polres Sibolga Iptu R Sormin saat dikonfirmasi SmartNews, Rabu malam (10/4/2019).
“Tim pemantauan Kamtibmas di Kota Sibolga telah dibentuk Selasa 9 April 2019 kemarin. Tim dipimpin langsung oleh seorang perwira setiap kelurahan, ditambah enam dan tujuh personil serta berkoordinasi dengan Bhabinkamtibmas, aparat kelurahan termasuk kepling,” ujar R Sormin.
Untuk itu, lanjut Sormin, Polres Sibolga menghimbau kepada seluruh lapisan masyarakat Sibolga untuk bersama-sama menjaga kekondusifan demi suksesnya pelaksanaan Pemilu Serentak 2019.
“Mari bersama-sama menjaga kekondusifan dilingkungan kita masing-masing. Mari kita jaga ketertiban untuk susksesnya pelaksanaan Pileg dan Pilpres 2019,” imbau Sormin. (snt)