SmartNews, Tapanuli – Kapolres Padangsidimpuan AKBP Juliani Prihartini silaturahmi dengan pengurus Vihara Avalokitesvara di jalan Jend. Sudirman Kecamatan Padangsidimpuan, Kota Padangsidimpuan, Rabu (8/7/2020).
Rombongan Kapolres disambut oleh Ketua Majelis Budhayana Indonesia Tabagsel Ir. Febrianus, Ketua Yayasan Vihara Budha Avalokitesvara Kadir Wijaya, Ketua Persamuan Umat Budha Vihara Avalokitesvara Darma Wijaya serta para pengurus vihara.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Padangsidimpuan berbincang seputar tentang menciptakan situasi Kamtibmas di Kota Padangsidimpuan di tengah Pandemi COVID-19.
“Dalam silaturahmi tersebut, kita menyampaikan imbauan agar para pengurus Vihara tetap mematuhi protokol pemerintah terkait COVD-19 dan mendukung kepolisian dalam menciptakan Kamtibmas di wilayah Kota Padangsidimpuan supaya tetap aman dan kondusif,” ujar Kapolres AKBP Juliani Prihartini.
Turut mendampingi Kapolres Padangsidimpuan, Kabag Sumda Kompol Z. Matondang, Kasat Binmas AKP Sulhan Arifin Siregar, Kasat Reskrim AKP Bambang, Plh Kasat Intel Iptu P. Gultom dan Anggota Satbinmas. (pr_snt)